Infokua.com – Doa Agar Suami Setia dan Jujur ini bisa para istri amalkan untuk suaminya tidak tergoda wanita lain, bahkan setia sampai mati dan jujur pada istri.
Dan kumpulan doa berikut ini juga bisa menjadi doa pengunci hati suami, sehingga ada harapan yang diminta kepada Allah melalui doa agar suami setia sampai akhir hayat.
Dalam kumpulan doa agar suami setia dan jujur berikut ini juga membahas doa agar suami tidak bohong, jadi ini adalah doa agar suami jujur pada istrinya, dan menjadi seseorang yang setia.
Apalagi bagi para istri yang tengah mencuriagi suaminya berselingkuh, sehingga harapannya ini adalah doa agar suami lupa dengan selingkuhannya.
Juga menjadi doa agar selingkuhan suami menjauh, dan doa agar suami lupa dengan selingkuhannya. Wallahuallam. Semoga saja, itu harapannya dari doa doa yang tengah anda ingin cari tahu ini.
Adapun doa doa yang bisa para istri bacakan agar suaminya setia dan jujur adalah sebagai berikut penjelasannya:
Doa Agar Suami Setia dan Jujur
Nah berikut ini beberapa doa agar suami setia sampai mati, doa agar suami setia dan jujur. Karena sepasang suami istri dalam membangun rumah tangga yang diperlukan adalah kesetiaan dan kejujuran.
Dan membangun rasa percaya karena faktor kesetiaan dan kejujuran itu tidaklah mudah. Terlebih fenomena orang ketiga saat ini, perusak rumah tangga, selingkuhan dan lainnya.
Hingga tak sedikit yang berujung perceraian. Hal ini bukan persoalan syarat cerai suami istri yang mudah dipenuhi masing masing pihak, namun memang karena kesetiaan sudah tidak ada, dan kejujuran sudah tidak didapatkan.
Maka sebaikbaiknya hubungan adalah saling mendoakan, tak hanya doa agar suami setia dan jujur saja, tetapi juga doa agar istri setia dan jujur pada suaminya.
Maka, ingatlah suatu rumah tangga yang baik adalah keromantisan dan harmonisnya sebuah keluarga, baik seorang suami, istri dan anak-anak. Inilah keutungan rumah tangga yang didambakan.
Maka, dengan tambahan kekuatan doa, meminta dan berserah kepada Allah SWT, semoga rumah tangga kuat, Allah menutup pintu hati istri, menutup pintu hati suami dari godaan godaan perselingkuhan, atau motivasi menikah lagi.
Untuk itu, berikut amalan doa agar suami setia dan jujur pada istri yang bisa kalian (para istri) sampaikan permohonan kepada Allah SWT:
وَأَلْقَيْتُ عَلَيْكَ مَحَبَّةً مِّنِّى وَلِتُصْنَعَ عَلَى عَيْنِى
“Walqoytu a’laika mahabbatam minii wa litusna’a ‘alaa ‘aini.”
Artinya: Aku telah memberikan kepadamu sebuah kasih dan sayang yang datang dariKu, dan agar engkau diasuh di bawah pengawasanKu.
Doa Istri Untuk Suami Setia dan Jujur Kepadanya dan Anak-Anaknya
Tak hanya doa di atas yang dimunajatkan kepada Allah SWT, kita juga bisa membaca ayat Al-Quran Surat Ali Imran ayat 31.
Insya Allah barang siapa yang membaca surat tersebut, suami akan selalu setia, jujur dan cinta kepada istri dan anak anaknya.
Adapun lafadz Surat Ali Imran ayat 31 adalah sebagai berikut:
قُلْ إِنْ كُنْتُمْ تُحِبُّونَ اللَّهَ فَاتَّبِعُونِي يُحْبِبْكُمُ اللَّهُ وَيَغْفِرْ لَكُمْ ذُنُوبَكُمْ وَاللَّهُ غَفُورٌ رَحِيمٌ (٣١) ١
“Qul in kuntum tuhibbuuna Allaha fattabi ‘uunii yuhbibkumu Allahu wayaghfirlakum zunuubakum wallahu ghafuurun rahiim.”
Katakanlah: “Jika kamu (benar-benar) mencintai Allah, ikutilah Aku, niscaya Allah mengasihi dan mengampuni dosa-dosamu.” Allah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang. (QS Al-Imran : 31)
Selain itu di artikel terkait di atas juga menjadi salah satu doa yang bisa kita (para istri) amalkan kepada Allah SWT ketika suami tidak kunjung pulang, dalam hal ini para istri mencurigai atau mengkhawatirkan suami selingkuh.
Atau setidaknya ada upaya godaan perselingkuhan pada suami. Sehingga, bisa menjadi harapan lewat doa supaya suami rindu dan kembali pada anda (istri) dan anak-anaknya.
Serta masih ada banyak lain doa yang bisa dimunajatkan. Menjadi bagian harapan harapan yang baik untuk keutuhan keluarganya. Sehingga tetap rukun dan sesuai ajaran syariat Islam, pernikahan untuk kebaikan.
Jadi doa doa yang baik adalah doa yang disampaikan kepada Allah SWT, karena kepadaNya-lah kita meminta dan memohon, dan kepadaNya-lah kita berharap atas sesuatu hal.
Termasuk dalam hal ini adalah bagi para istri agar suaminya jujur dan setia, serta bisa menjadi kepala rumah tangga yang baik bagi dirinya dan anak-anaknya.
Serta masih banyak cara yang bisa dilakukan oleh suami istri dalam membangun komunikasi yang baik, agar masing masing pihak bisa saling jujur dan setia.
Cara Membangun Kesetiaan dan Kejujuran Suami Istri
Selanjutnya untuk membantun kesetiaan dan kejujuran ini, selain lewat doa, bisa juga dibangun dengan cara berkomunikasi yang baik antara suami dan istri.
Dalam hal ini, berusahalah sebisa mungkin berbicara mengenai suatu hal yang baik dan buruk yang sedang dialami tanpa rasa takut, dan tanpa saling mencurigai, pahami terlebih dahulu, dan carikan jalan keluar yang baik.
Lalu apa lagi yang bisa dilakukan para suami istri agar rumah tangga tetap utuh dan dapat membangun kesetiaan dan kejujuran antara suami dan istri, di antaranya misalkan seperti:
- Membangun lingkungan pertemanan yang baik dan sehat. Seperti Hadist Riwayat Ahmad: Seseroang tergantung pada agama temannya, maka perhatikan dengan siapa ia berteman.
- Mengikuti akhlak baik Rasulullah SAW dalam berumah tangga, tidak pernah memukul, menyakiti, dan mengabaikan pelayannya.
- Sempatkan diri untuk saling menemani aktifitas suami maupun istri.
- Perbaiki akhlak diri pribadi.
- Berlaku adil atas apapun.
- Saling menghargai pendapat.
- Saling memahami, saling melengkapi dan saling mencintai terus menerus.
- Bertanggung jawab atas rumah tangga yang dibina.
- Suami dan istri saling bersikap lemah lembut.
- Mengetahui hak suami atas istri, dan hak istri atas suami.
Kesimpulan Doa Agar Suami Setia dan Jujur
Jadi dalam penjelasan artikel ini ada beberapa hal yang bisa kita dapatkan, terkait doa agar suami setia dan jujur kepada istri.
Intinya amalan di atas bisa kita bacakan di setiap selesai melakukan shalat fardhu, shalat wajib lima waktu. Dengan demikian, kita berdoa agar Allah memberikan keutuhan rumah tangga dan kebaikan.
Sehingga rumah tangga hidup rukun dan tentram, suami istri harmonis, dan rumah tanggah selalu dalam lindunganNya dalam mencari rahmatNya.
Dengan demikian, semoga saja, amalan amalan doa yang dibacakan kita untuk bermunajat pada Allah SWT dapat juga menghindarkan dari segala macam bentuk godaan wanita yang akan merusah hubungan rumah tangga kalian para istri.
Sehingga, suami dijauhkan dari godaan perselingkuhan, dan suami bisa berlaku adil, setia dan jujur pada pasangannya.
Semoga saja, Allah merestui segala doa yang dimunajatkan, amiin. Sekian yang bisa disampaikan, semoga saja informasi ini dapat memberkahi langkah seorang suami istri.
Semoga hubungan rumah tangga tetap baik dan terus dalam kebaikan. Terimakasih. Salam.